Kamis, 04 Maret 2010

Pengertian Patriotisme dan Nasionalisme menurut saya


Nasionalisme itu adalah cinta bangsa dan budayanya, yang diwujudkan dengan usaha meningkatkan harkat dan martabat bangsa di tengah pergaulan/hubungan antar bangsa (internasional). Untuk prakteknya Perlihatkanlah bangsa kita adalah bangsa yang kompak bersatu, dengan anak bangsa yang bermutu dalam wawasan dan perilaku, berwatak ksatria dan cinta damai, itulah nasionalisme.

Patriotisme berarti cinta negara dan tanah air. Bukan cuma bela negara terhadap serangan dari luar, tetapi juga memperbaiki kondisi Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan pemerintahan yang efektif, bersih
, berwibawa, adil, menyejahterakan rakyat, dan memelihara tanah air dari segala macam polusi juga pengurasan sumber daya alam yang tidak bertanggungjawab, agar tanah air kita ini dapat memangku kehidupan di masa yang akan datang.

0 komentar:

Posting Komentar